Gambar tema oleh Storman. Diberdayakan oleh Blogger.

Recent

Comment

Popular

Selasa, 06 Februari 2018

Tips Dalam Menyusun Perencanaan & Strategi Bisnis Yang Tepat

Rencana bisnis itu bisa diibaratkan sebagai sebuah peta bagi bisnis Anda untuk menuju kesuksesan. Karena untuk membangun sebuah bisnis yang sukses, memiliki tahan banting yang kuat dan positif dalam menghadapi tantangan bisnis tidaklah cukup.




Demi membangun sebuah bisnis yang sukses, Anda terlebih dahulu harus memiliki sebuah perencanaan dan juga strategi bisnis yang jitu. Dengan memiliki perencanaan dan strategi yang baik, maka peluang kesuksesan bisnis Anda pastinya akan semakin bertambah. Faktanya, bisnis yang memiliki perencanaan dan strategi yang baik akan lebih cepat berhasil dari pada yang tidak.

Tapi bagaimanacara kita menyusun sebuah perencanaan dan strategi bisnis yang tepat bagi bisnis kita?

1. Miliki Deksripsi Usaha Yang Jelas

Apapun bisnis yang Anda kelola, mulailah dengan membuat sebuah deksripsi yang jelas dan mudah dipahami oleh semua orang. Deskripsi ini akan sangat berguna untuk memberikan gambaran tentang bentuk usaha, produk yang dijual atau jasa yang Anda tawarkan.

Tips : Buatlah Visi dan Misi bisnis Anda. Apa saja tujuan yang ingin Anda capai dan bagaimana cara Anda untuk mencapainya.

2. Lakukan Analisa Dari Pesaing Bisnis

Melakukan sebuah analisa pada pesaing bisnis dapat menjadi satu langkah terbaik dalam mencari cara menciptakan strategi bisnis. Lakukan pengamatan dan analisa sederhana untuk mengatur faktor – faktor yang menjadi kekuatan dan kelemahan para pesaing Anda.

Tips : Buatlah catatan analisa kompetitor bisnis Anda. Amati dan tulislah apa saja yang menjadi kelebihan dan kelemahan bisnis mereka.

3. Strategi Pemasaran Yang Tepat Sasaran

Strategi pemasaran mencerminkan seberapa besar peluang bisnis untuk sukses di pasaran.

Tips : Selalu terapkan perspektif 4P (Product, Price, Place & Promotion). Buatlah rencana pemasaran dengan mencakup pangsa pasar yang dipilih, cara pemasaran dan promosi yang sesuai dengan target pasar hingga rencana anggaran untuk penjualan.

4. Miliki Laporan Keuangan

Dalam membangun bisnis, keuangan adalah hal terpenting yang sangat perlu diperhatikan. Pelajari cara melakukan pembukuan keuangan dengan baik.

Tips : Buatlah laporan keuangan yang menjelaskan laporan arus kas keuangan berdasarkan periode tertentu, ekspektasi laba, modal, biaya operasional, biaya tambahan dan juga dana cadangan.

5. Menjaga Kualitas Produk/Jasa

Pastikan Anda selalu menjaga kualitas produk atau jasa yang Anda tawarkan kepada pelanggan Anda.

Tips : Lakukan analisa resiko yang mungkin akan dihadapi dimasa depan terkait kepuasan pelanggan dan bagaimana cara mengatasi permasalahan tersebut.

Pebisnis yang mau menginvestasikan waktu dan tenaga mereka untuk menyusun sebuah perencanaan dan strategi bisnis dengan jelas akan lebih siap dalam menghadapi resiko persaingan bisnis. Jadi pastikan Anda sudah memiliki rencana Anda sendiri dalam mengembangkan bisnis yang Anda kelola.

0 on: "Tips Dalam Menyusun Perencanaan & Strategi Bisnis Yang Tepat"